Beranda Pelaku Penganiayaan di Pameungpeuk Ditangkap Usai Tusuk Korban Karena Masalah Utang

Pelaku Penganiayaan di Pameungpeuk Ditangkap Usai Tusuk Korban Karena Masalah Utang

Oleh, Redaksi
14 jam yang lalu - waktu baca 1 menit
Korban penusukan diberikan perawatan petugas medis/IST

SuaraGarut.id — Aksi penganiayaan menggunakan senjata tajam terjadi di Kampung Leuwisimar, Desa Mandalakasih, Kecamatan Pameungpeuk, Kabupaten Garut, Senin (24/11/2025) sekitar pukul 17.30 WIB. Seorang pria bernama Zaenal (24) mengalami luka tusuk di bagian perut akibat diserang oleh D (28), yang diduga dipicu persoalan utang-piutang.

Kapolsek Pameungpeuk IPTU Bangbang Sudarsono menjelaskan, pelaku mendatangi rumah mertua korban, Agus, untuk mencari keberadaan Zaenal. Setelah mengetahui korban berada di dalam rumah, keduanya terlibat cekcok hingga situasi memanas.

Dalam kondisi itu, pelaku mengeluarkan sebilah pisau dan mencoba menyerang. Upaya pertama berhasil dihindari korban, namun tusukan kedua mengenai perut kirinya. Agus sempat berusaha menghadang ketika pelaku kembali mencoba menyerang.

Korban kemudian meminta pertolongan warga dan melapor ke Polsek Pameungpeuk. Pelaku akhirnya berhasil diamankan warga dan petugas bersama barang bukti sebilah pisau. Korban dilarikan ke RSUD Pameungpeuk untuk mendapatkan perawatan.

 

“Kami jajaran Polsek Pameungpeuk langsung melakukan serangkaian tindakan, mulai dari olah TKP, pemeriksaan saksi-saksi, hingga mengamankan pelaku. Kasus ini kini dalam penanganan Polsek Pameungpeuk dan untuk proses lebih lanjut,” ujar Kapolsek.***

Rekomendasi

0 Komentar

Anda belum bisa berkomentar, Harap masuk terlebih dahulu.